Obamaklik.id Palembang,- Ketua DPD Peradi Bersatu Sumsel , Ir.Syaiful Anwar, S.H., M.Si maju menjadi Caleg DPRD Kota Palembang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dapil 2 Kecamatan Alang-Alang Lebar, Kemuning dan Sukarame.
Syaiful mengatakan, yang memotivasi dia untuk menjadi caleg pertama sebagai orang Islam jadi syariat Islam dalam hal ini harus menjaga hablum minallah dan hablum minannas.
“Karena kalau tidak kita ikut berpartai siapa lagi. Jadi kita harapkan secara agama Islam lebih banyak lagi yang bisa kita lakukan,”
ujarnya saat diwawancarai, Kamis (5/10/2023).
“Jadi kita mohon masyarakat lebih memperhatikan tentang syiar agama Islam,”
tambahnya. Lebih lanjut Syaiful menuturkan, dia tidak banyak janji. “Tapi alhamdulillah sampai sekarang masyarakat Palembang itu saya masih bisa membantu masalah hukum, masalah UMKM bisa kita bantu. Kemudian masalah pendidikan untuk masyarakat bisa kita bantu anak-anak mau masuk SMP, SD ataupun SMA dengan relasi yang ada sekarang bisa kita bantu. Diharapkan dengan sudah jadi akan lebih bisa membantu lagi pada masyarakat,” katanya.
Dia menuturkan, di instansi banyak dikenal mudah-mudahan ke depan bisa lebih banyak lagi membantu dalam hal pendidikan.”Slogan saya pilihan itu adalah nomor 8 partai saya ,dan saya nomor 8,” tandasnya.(Eky)