Obamaklik.id
Palembang, – Sumsel merupakan daerah perairan yang luas dan berada di pesisir pantai Sumatera, yang membutuhkan pengamanan maksimal. Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polda Sumsel mempunyai peralatan komunikasi bagus, serta melibatkan masyarakat di sekitar daerah aliran sungai untuk mencegah tindak kejahatan melalui jalur laut dan Sungai Musi.
Dengan menumpang KP Sei Enim 3033 Direktur Polairud Polda Sumsel Kombes Pol Andreas Kusmaedi, Kabid TIK Polda Sumsel Kombes Pol Rio Nababan, didamping Wadir Polairud Polda Sumsel AKBP Zahrul Bawadi dan Kasubdit Patroli Dit Polairud Polda Sumsel Kompol Budi Santoso mengunjungi ke Pangkalan Sandar Muara Kumbang, Senin (28/11/2022).
Kunjungan kerja Kabid TIK Kombes Pol Rio Nababan, S.Ik.,M.H di Mako Dit Polairud Polda Sumsel guna melakukan Pengecekan Alat Komunikasi yang tersedia di Ditpolairud Polda Sumsel, baik yang ada di Mako dan Kapal Patroli Dit Polairud Polda Sumsel guna kesiapan menjelang Hari Raya Natal dan Malam Tahun Baru 2023.
Kabid TIK bersama Dir Polairud Polda Sumsel di dampingi Wadir Polairud dan Kasubdit Patroliairud melaksanakan pengecekan alat komunikasi di Pangkalan Sandar Muara Kumbang, sekaligus pemantauan Alkom pengguna jasa transportasi sepanjang sungai musi, menggunakan Kapal Patroli Dit Polairud Polda Sumsel KP V-3003.
Saat di wawancarai di atas kapal, Direktur Polairud Polda Sumsel Kombes Pol Andreas Kusmaedi mengatakan, perairan Sumsel sangat luas dan berada di pesisir pantai Sumatera, jadi membutuhkan pengamanan maksimal.
“Ditpolairud Polda Sumsel mempunyai peralatan komunikasi yang bagus, serta melibatkan masyarakat di sekitar daerah aliran sungai untuk mencegah tindak kejahatan melalui jalur laut dan Sungai Musi,” pungkasnya.
“Untuk meningkatkan pengamanan perairan pesisir itu dibangun juga kemitraan dan pembinaan kepada masyarakat sekitar daerah aliran Sungai Musi dan pesisir pantai timur, serta di dukung oleh alat komunikasi HT yang sangat baik” kata Direktur Polairud Polda Sumsel Kombes Pol Andreas Kusmaedi, Senin (28/11/2022).
Sementara, Kabid TIK Kombes Pol Rio Nababan, S.Ik.,M.H, mengatakan, kunjungan kerja ke Mako Ditpolairud Polda Sumsel dalam rangka pengecekan dan pemeriksaan Alat utama (Alut) dan Alat komunikasi yang di miliki Ditpolairud.
“Kunjungan kerja ini guna pemeriksaan alat utama (Alut) dan alat komunikasi yang tersedia di Ditpolairud Polda Sumsel, baik yang ada di Mako dan Kapal Patroli Dit Polairud Polda Sumsel guna kesiapan menjelang Hari Raya Natal dan Malam Tahun Baru 2023,” ujarnya.
Sesampai di Pangkalan Sandar Muara Kumbang Direktur Polairud Polda Sumsel dan rombongan disambut oleh Komandan Pangkalan Sandar Muara Kumbang Bripka Nopri.
Kepada wartawan Bripka Nopri mengatakan kunjungan Direktur Polairud Polda Sumsel bersama Kabid TIK Polda Sumsel dalam rangka pengecekan personel dan pemeriksaan Alat utama (Alut) dan Alat komunikasi yang di miliki Pangkalan Muara Kumbang.
“Alhamdulillah setelah di cek dan periksa oleh bapak Direktur Polairud dan Kabid TIK alut dan alkom yang dimiliki Pangkalan Sandar Muara Kumbang dalam keadaan baik dan siap pakai,”katanya.
Lebih lanjut dikatakan Bripka Nopri, Pangkalan Sandar Muara Kumbang bersama stake holder mulai dari TNI AL, KSOP dan pihak terkait berkomitmen terus menjaga perairan sungai Musi aman dari segala tindakan kriminalitas, maupun aksi penyelundupan barang barang ilegal maupun narkoba yang kemungkinan masuk melalui jalur perairan sungai Musi sangat panjang.
Kunjungan kerja selanjutnya menuju ke Pulau Kemaro, guna mempersiapkan mengamankan dan pengecekan janggauan alat komunikasi, menjelang Hari Raya Natal dan Malam Tahun Baru 2023.
Secara umum semua alat komunikasi yang ada di Dit Polairud Polda Sumsel berfungsi dengan baik dan siap digunakan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023.(Suherman)