Palembang, ObamaKlik.id,– Peringatan hari kesaktian Pancasila pada satu oktober adalah mengingat perjalanan sejarah kita bagaimana Indonesia mempertahankan ideologi negara.
Alex Pandawa Lima ketua DPW SWI Sumatera Selatan mengatakan, Hari kesaktian Pancasila yang diperingati 1 Oktober ini merupakan perjuangan panjang yang harus terus tetap diingat oleh setiap generasi dan mencerminkan serta menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara
” Generasi muda yang harus diingat adalah perjuangan bukan hanya sekedar diingat tetapi Pancasila adalah sebagai ideologi bangsa yang harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tuturnya.
Alex melanjutkan, Salah satu cara menanamkan nilai-nilai Pancasila itu kepada generasi muda yaitu dalam dalam memberikan nilai kebersamaan kejujuran toleransi dan bergotong-royong . Dan dalam permainan itu ada nilai-nilai dan simbol yang bisa diimplementasikan saat mereka bermain ialah mereka ceria.
” Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila dari dulu sampai sekarang masih sangat relevan. Hal itu tidak lain karena para pendiri bangsa telah menanamkan nilai-nilai universal dalam Pancasila. Jadi relevan dan kehidupan sekarang merupakan perumusan nilai-nilai universal nilai-nilai kebaikan dan berbagai dimensi,” pungkasnya ( Ocha)